Ucapan Hari Bumi Sedunia 2024/2025

Ucapan Hari Bumi Sedunia 2024/2025 - Tepat pada tanggal 22 April, seluruh dunia sepakat untuk merayakan peringatan Hari Bumi secara serentak. Mengapa hari untuk bumi harus diperingati? Tentu saja karena hal ini bertujuan agar siapa saja manusia yang ada di bumi ini dapat lebih menghormati dan menghargai bumi sebagai satu-satunya tempat tinggal layak di alam semesta bagi manusia. Selain itu, jasa bumi yang sudah menyediakan banyak hal bagi kebutuhan manusia menjadi salah satu alasan tepat lainnya yang tidak bisa diganggu gugat dan dicela-cela.

Sebagai informasi, pertama kali Hari Bumi dicanangkan oleh senator Amerika Serikat yang juga seorang tokoh dan pengajar lingkungan hidup, bernama Gaylord Nelson pada tahun 1970. Saat itu, bertepatan dengan datangnya musim semi di Northern Hemisphere yang tepat berada di belahan bumi bagian utara serta musim gugur di belahan bumi bagian selatan. Ide Nelson selanjutnya mulai dikenal dan diikuti oleh banyak orang.



Kini, banyak cara bisa dilakukan untuk membantu Nelson menggalakkan pesan-pesan cemerlang yang disampaikannya. Salah satunya adalah perayaan-perayaan bertema ajakan serta pengingat betapa betapa pentingnya bumi bagi manusia. Ada banyak pesan yang kerap terkandung dan menjadi headline banyak perayaan ketika memperingati Hari Bumi. Beberapa diantaranya sebut saja adalah “Save the Future”, Save Our Earth”, atau ‘Use Our Love for Our Earth”. 

Kesemua pesan itu merujuk pada satu tema inti besar yakni mengajak semua orang untuk mencintai dan menjaga bumi tercinta demi masa depan umat manusia. Selain perayaan, Anda juga bisa memperingati Hari Bumi dengan menggalakkannya secara suka rela lewat media sosial masing-masing. Caranya dengan mengirimkan beberapa ucapan selamat serta pesan-pesan menarik nan inspiratif bertemakan ajakan untuk lebih mencintai serta menjaga bumi. 

Oleh karena itu, tidak ada salahnya admin membagi beberapa contoh quote ucapan selamat Hari Bumi kepada Anda sekalian agar bisa di-share ke berbagai media sosial, teman-teman akrab, teman-teman sekolah, kuliah, kerja dan sepermainan serta kepada keluarga dan pasangan. Hal itu tentu saja bertujuan agar setiap orang menjadi termotivasi dan menyadari akan pentingnya peranan bumi bagi kehidupan mereka. Beberapa contoh quote ucapan selamat Hari Bumi yang bisa Anda coba gunakan adalah sebagai berikut.

“Jika alam sudah mulai tidak bersahabat oleh keserakahan kita maka bersiap-siaplah untuk menerima derita. Selamat Hari Bumi untuk semua manusia di dunia”

“Selamat Hari Bumi! Mari menjaga kelestarian bumi dan mencintainya seperti yang dilakukan oleh nenek moyang kita”

“Buanglah sampah pada tempatnya. Dengan begitu Anda sudah mencintai jutaan manusia. Selamat Hari Bumi, ya!”

“Satu hal yang mesti dipahami adalah bahwa umat manusia tidak bisa hidup tanpa bumi, namun planet indah ini dapat hidup tanpa manusia. Oleh karena itulah, sadarilah bahwa bumi juga punya hak hidup tanpa polusi yang disebabkan oleh tangan-tangan jahil manusia. Selamat Hari Bumi bagi semua orang yang masih mencintai bumi”

“Selamat Hari Bumi! Jangan katakan bahwa kita mewarisi bumi dari nenek moyang karena itu tidaklah benar adanya, namun ingatlah bahwa kita meminjamnya dari anak cucu kita sehingga kembalikanlah bumi ini secara utuh tanpa cacat dan cela”

“Bumi bukanlah anggota dari salah satu diantara kita, namun kita-lah yang merupakan anggota dari Bumi sehingga bersikaplah sebagaimana layaknya seorang anggota. Selamat Hari Bumi, all!”

“Selamat Hari Bumi! Ingatlah bahwa bumi adalah tempat ternyaman untuk tinggal di alam semesta“

“Bumi diamanatkan oleh Tuhan kepada manusia untuk dikuasai, bukan untuk dieksploitasi. Lihatlah perbedaan mendasar antara keduanya. Selamat Hari Bumi, people!”

“Selamat Hari Bumi untuk semua orang yang kukenal. Yuk, jaga kelestarian bumi serta tingkatkan rasa kecintaan kita terhadap tempat tinggal kita sendiri”

“Saat pohon terakhir telah mati, sungai terakhir telah tercemar dan ikan terakhir sudah ditangkap maka Anda akan menyadari betapa manusia tidak dapat memakan uang. Selamat Hari Bumi bagi Anda yang masih peduli padanya”

“Selamat Hari Bumi untuk semua! Satu hal paling penting yang wajib Anda ingat adalah jika bumi tidak mau bersahabat lagi dengan manusia, maka tunggulah saat-saat manusia akan menderita karenanya”

“Jangan menebang pohon. Menanamlah karena itu akan menyelamatkan bumi kita. Selamat Hari Bumi!”

“Stop merokok, jangan menebang pohon di hutan dalam jumlah banyak, buanglah sampah pada tempatnya dan hijaukan lingkungan sekitar Anda. Mari mulai melestarikan bumi dengan cara yang sederhana. Selamat Hari Bumi!”

“Selamat Hari Bumi! Selamatkan bumi dimulai dari diri Anda sendiri”

“Go Green. Stop Global Warming. Yuk jaga bumi agar bisa diwariskan untuk anak cucu kita nantinya. Selamat Hari Bumi!”

“Selamat Hari Bumi untuk semua orang yang aku kenal. Bumi adalah tempat kita berkembang, tumbuh, dan tinggal. Mari jaga bumi karena disinilah rumah kita”


Selain beberapa ucapan selamat tentang Hari Bumi yang bisa ditujukan kepada siapapun yang Anda sukai, perlu diketahui bahwa kesadaran akan pentingnya menjaga planet ini sebenarnya sudah ada sejak lama. Banyak sosok terkenal serta terkemuka pernah melontarkan kata-kata bijak atau kutipan-kutipan yang menginspirasi untuk mendorong manusia mencintai bumi lebih dari sekedar tempat berpijak. 

Oleh karena itu, tak ada salahnya bila kata-kata serta kutipan bijak tersebut dijadikan bahan renungan, inspirasi serta semangat bahkan quote dalam memperingati Hari Bumi agar Anda dan orang-orang yang Anda kenal dapat tergerak untuk terus menjaga kelestarian bumi tercinta. Gerakan mencintai bumi bisa dimulai dari hal paling kecil dan sederhana lho, misalnya dengan tidak membuang sampah sembarangan serta menanam pohon di lingkungan sekitar Anda.


1. Mahatma Gandhi

“Orang baik adalah orang yang dapat menjadi sahabat bagi semua makhluk hidup di dunia”

“Bumi menyediakan segalanya untuk memenuhi setiap kebutuhan manusia, namun tidak untuk keserakahan tiap-tiap orang”

2. Albert Einstein

“Pandanglah jauh ke dalam alam semesta maka Anda akan mampu memahami segala sesuatu dengan lebih baik”

3. Frank Llyold Wright

“Aku percaya kepada Tuhan, namun aku menyebutnya ‘alam’”

4. Friedrich Nietzsche

“Bumi memiliki kulit dan kulit itu memiliki sebuah penyakit. Salah satu penyakitnya itu adalah manusia”

5. Thomas Fuller

“Dia yang sudah menanam pohon sebenarnya adalah sedang mencintai sesama makhluk seperti mencintai dirinya sendiri”

6. Thomas Alfa Edison

“Obat-obat kimia tidak akan sama dengan produk-produk dari alam, sel-sel tumbuhan, sinar matahari serta ibu kehidupan”

7. John Muir

“Kedamaian alam akan mengalir kepada Anda seperti cahaya matahari yang mengalir kepada pohon-pohon”

8. Barry Commoner

“Manfaat sains sesungguhnya adalah bukan untuk menguasai alam sekitarnya namun hidup serasi dengan alam itu sendiri”

9. Wendell Berry

“Bumi adalah satu-satunya sesuatu yang kita miliki secara bersama”


Demikianlah beberapa contoh quote ucapan selamat Hari Bumi serta kata-kata bijak para orang terkenal yang bisa digunakan sebagai bahan renungan, ajakan, serta semangat tentang pentingnya menjaga bumi tercinta. Mari kita jaga planet bumi kita ini supaya tetap utuh, sehat, dan sejuk seperti sediakala demi kelangsungan hidup kita serta generasi penerus kita sendiri di masa depan.